Pembentukan daerah penelitian dimulai pada kala Miosen Bawah dimana pada kala tersebut terbentuk suatu cekungan dan kegiatan gunung api. Kegiatan gunung api terjadi pada cekungan tersebut sehingga menghasilkan lava, breksi berkomposisi andesit dan basalt mengandung sisipan tufa yang bersifat andesit, batugamping hablur membentuk satuan batuan Gunungapi tua (Tlmv).