Peningkatan fungsi batik menjadi bahan pakaian jadi mendorong industriindustri batik meningkatkan produksi dan inovasi baik yang ada di kota Pekalongan atau sentra-sentra produksi batik lainnya. Pada masa itu sulit
menemukan masyarakat Pekalongan yang menganggur. Semua orang bekerja termasuk anak-anak yang masih sekolah. Pulang sekolah anak-anak tersebut bekerja membantu orang tua sebagai buruh batik rumahan. Mereka ikut menikmati keuntungan baik secara ekonomi maupun pengetahuan dan ketrampilan membatik. Perkembangan dan peningkatan fungsi batik telah mendatangkan keuntungan dan kesejahteraan bagi masyarakat perbatikan kota Pekalongan secara finansial dan mengembangkan batik baik dalam hal ragam
dan coraknya